ArchitectDua8_Tips - Kegiatan mandi mungkin menjadi salah satu kegiatan favorit Anda di rumah. Dengan kondisi kamar mandi yang bersih dan nyaman, Anda pun akan betah berlama-lama memanjakan diri di sini.Namun sayangnya, aktivitas bersih-bersih yang satu ini sering terganggu dengan kondisi saluran air yang tersumbat.
Ada cara mudah dan murah untuk mengatasinya, yaitu dengan garam dapur. Ikuti langkah-langkah berikut:
Alat dan Bahan yang dibutuhkan:
1. Garam dapur
2. Air panas
3. Wadah air
Langkah-langkah:
Campurkan 1 liter air panas dengan setengah cangkir garam dalam sebuah wadah Dengan perlahan, tuangkan larutan air garam tersebut ke dalam pipa yang tersumbat tersebut. Ulangi langkah-langkah ini dengan takaran yang sama, hingga sumbatan hilang dan kotoran luruh sempurna.
Kini, pipa saluran Anda pun bersih kembali.